Minggu, 22 April 2012

Pelaksanaan MTQ Jangan Hanya Dijadikan Sebagai Ajang Perlombaan

Pakpak bharat SIRA : 
Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Pakpak Bharat ke VIII (delapan) tahun 2012 berlangsung sukses di Kecamatan Pagindar Kabupaten Pakpak Bharat Propinsi Sumut sebagai tuan rumah (28-29/03) berlangsung dibalai desa,Desa Napatalun perlambuken Pagindar. Dibuka Bupati Pakpak Bharat diwakili Sekretariat Daerah Drs. Holler Sinamo. MM.(28/03),
Sementara penutupandilakukan oleh Asisten I (satu) Pemerintahan H.Tikki Angkat kamis(29/03).Dihadiri beberapa perwakilan SKPD,Kepala Kantor,Muspida Plus,para Camat,Kemenag Pakpak Bharat, Staf Ahli Bupati Pakpak Bharat,para Ulama, Ormas Islam,tokoh Agama, serta undangan lainya. Kecamatan pagindar secara mengejudkan keluar sebagai juara umum dengan peraihan piala terbanyak dimana perlombaan tersebut diikuti utusan-utusan kafilah dari 8 (delapan) kecamatan dari seluruh cabang yang diperlombakan, tingkat anak-anak, Remaja,dan tingkat dewasa.
Sebelumanya,Makner Banurea.SP.selaku ketua panitia MTQ menyampaikan pada laporan panitia bahwa pelaksanaan MTQ Tingkat Kabupaten di Kecamatan pagindar tersebut adalah sebagaimana kegiatan Kabupaten yang setiap tahunnya,yang didanai APBD pakpak Bharat.adapun kegiatan tersebut bertujuan untuk memasyarakatkan seni membaca Alqur’an dan meningkatkan keimanan serta dapat menggali minat-minat putra/i pakpak bharat,hal itu sesuai dengan tema,“melalui MTQ ke VIII (delapan) Kabupaten Pakpak Bharat tahun 2012 kita tingkatkan pengamalan nilai-nilai agama demi terwujutnya masyarakat pakpak bharat yang bertaqwa”. 
Camat Pagindar Bahtiar Boangmanalu dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan MTQ dikecamatannya tersebut adalah sebagai penghargaan tertinggi bagi seluruh masyarakat pagindar,dimana dalam kecamatan pagindar yang terisolir telah dipercayakan sebagai tuan rumah dalam iven penting tersebut. ”kami masyarkat pagindar akan menjaga kepercayaan itu semaksmal mungkin” .ujarnya.seraya mengucapkan selamat datang dan terima kasihnya kepada segenap hadirin yang hadir. 
Bupati Pakpak Bharat melalui Sekda Drs.Holler Sinamo,MM,dalam arahannya mengatakan agar pelaksanaan MTQ tersebut jangan hanya dijadikan sebagai ajang perlombaan untuk mendapatkan pembaca yang handal namun dapat juga melahirkan budi pekerti yang baik dan tauladan bagi masyarakat, sehingga dapat menwujudkan visi-misi pemerintah kabupaten pakpak bharat yakni masyarakat yang beriman dan bertaqwa kepada tuhan yang maha esa. ”dengan ilmu hidup kita bisa menjadi berhasil dan dengan iman hidup kita akan menjadi indah” ,ujarnya.lebih lanjud bupati mengharapakan kepada seluruh masyarakat Khususnya warga Kecamatan pagindar agar terus bekerja keras dan bergandengan tangan dalam membangun kecamatan Pagindar.(JM)
Keterangan Foto : Sekda Pakpak Bharat Drs.Holler Sinamo. MM. sedang menyampaikan sambutan tertulis Bupati Pakpak Bharat Remigo Yolanda Berutu. (Foto dok.SIRA/J.Munthe)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar