Kamis, 17 Mei 2012

Polres Pakpak Bharat Komit Memberantas Segala Bentuk Pelanggaran Hukum

SIRA-PAKPAK BHARAT :
 Polres Pakpak Bharat tetap komit memberantas segala bentuk tindak kejahatan yang ada di wilayah hukum Polres Pakpak Bharat, jajaran Polres Pakpak Bharat tetap komit melaksanakan perintah pimpinan tersebut untuk menegakkan hukum yang mengarah ke pelanggaran hukum seperti pelaku Korupsi, Perjudian, Traffiking, Illegal Logging, Illegal Mining, Illegal Fising, Terorisme serta Penyelundupan dan lainnya, jika ditemukan oknum-oknum yang membekingi kegiatan seperti itu, pihaknya tetap komit memberantas tindakan tersebut.
Demikian disampaikan Wakapolres Pakpak Bharat Kompol Drs. Soepriatmono. P. SH, MH, Mpsi, kepada wartawan diruang kerjanya, belum lama ini, “Kami tidak akan mentolerir perbuatan-perbuatan yang melanggar hukum yang merugikan masyarakat,” apalagi sampai ditemukan ada oknum Polres Pakpak Bharat yang membekingi kegiatan-kegiatan melanggar hukum.Bagi oknum yang terlibat akan kita tindak tegas sesuai dengan aturan yang berlaku.
Karena hal itu merupakan atensi dari pimpinan untuk memberantas segala bentuk kejahatan dengan harapan masyarakat Pakpak Bharat,dan  bebas dari hal-hal yang merugikan, apalagi jika sampai ada oknum-oknum yang membekingi kegiatan tersebut, Polres Pakpak Bharat akan menindak tegas oknum yang terlibat, kami tidak akan tolerir oknum-oknum yang bertindak nakal, apalagi sampai  melakukan pembekingan di tempat-tempat atau kegiatan-kegiatan yang melanggar hukum di wilayah hukum Polres Pakpak Bharat.
“Dihimbau kepada masyarakat yang melihat langsung adanya tindak kejahatan, agar segera melaporkannya ke Polres Pakpak Bharat, masyarakat jangan takut/sungkan untuk melaporkannya, laporan tersebut akan segera ditindaklanjuti pihak Polres Pakpak Bharat,” ujarnya. (JM)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar